Translate

BISNIS ONLINE

Kamis, 21 Agustus 2014

Masyarakat Edukatif dalam Perspektif Islam

Masyarakat Edukatif dalam Perspektif Islam - Di dalam masyarakat setiap individu akan menjalani kehidupan yang sesungguhnya atas apa yang telah diperoleh dari lembaga-lembaga pendidikan. Berbagai macam konflik social akan muncul dalam masyarakat. Ini menuntut adanya saling tolong menolong, tenggang rasa, toleransi dan sebagainya. Kebutuhan individu akan orang lain mengakibatkan terjalinnya suatu interaksi. Di sinilah maka akhlak sebagai prinsip islam akan berperan.
Masyarakat Edukatif dalam Perspektif Islam
Masyarakat edukatif dapat dilihat ketika tercipta hubungan saling tolong menolong dalam masyarakat tersebut. Apabila orang yang berbuat baik dan dalam takwa kepada Allah, maka harus kita bantu dan kita dukung. Dukungan tersebut merupakan sugesti dan dorongan semangat, yang secara tidak langsung dari perspektif pendidikan termasuk mengembangkan daya kreasi dan kemampuannya untuk dapat mempersembahkan baktinya kepada Allah Swt yang berguna untuk masyarakat dan dirinya.

Di bawah ini adalah deskripsi pada bagian pendahuluan. Bagian Isi dan Kesimpulannya atau makalah lengkapnya bisa sahabat-sahabat mendownloadnya [di sini] atau pada link download paling bawah.

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Islam tidak menetapkan bentuk negara untuk manusia, tetapi Islam lebih mendorong manusia untuk membentuk suatu masyarakat (society). Ahmad Muhammad Jamal dalam bukunya fikrah al-Daulah fi al-Islam mengatakan  bahwa Islam tidak menyusun bentuk negara yang jelas, tidak pula menyebutkan rinciannya. Agama Islam hanya meletakkan beberapa prinsip dasar yang bersifat umum tanpa  dibatasi oleh ruang maupun waktu. Demikian pula yang dikatakan Qomaruddin Khan dalam al-Mawardi’s Theory of the State berpendapat, tujuan al-Quran bukanlah menciptakan  sebuah negara, melainkan sebuah masyarakat. Tidak ada bentuk negara baku dalam Islam membawa hikmah sendiri. Jika di dalammnya  terbentuk sebuah masyarakat Qurani, maka itu pun sudah merupakan tanda-tanda negara Islam. Dengan tidak adanya penjelasan rinci merupakan rahmat besar bagi kaum muslim, karena hal ini memungkinkan Islam untuk mengikuti kemajuan  jaman dan  menyesuaiakan diri  terhadap  kondisi dan lingkungan baru.

Terbentuk negara Islam merupakan derivasi dari kesadaran masyarakat membangun masyarakat yang bertumpu pada pilar-pilar tauhid. Maka dalam Islam terbentuknya negara Islam berawal dari terbentuknya karakter “tauhidi” masyarakat lebih dulu. Menurut Ismail al-Faruqi dalam the Nature of Ummah, yang berjudul Tauhid;Its Implications for Thought and Life mengatakan bahwa iman, syariah, ibadah dan akhlaq meruapakan unsur kemasyarakatan. Sedangkan keimanan menjadi indentitas masyarakat Islam secara universal dan diakui khususannya. Bila masyarakat tidak mencerminkan nilai-nilai Islam maka akan sulit menjadikan masyarakat maju secara utuh.

Kita sadar bahwa membangun masyarakat akan selalu berhubungan dengan personalnya, karena baik dan buruknya pribadi seseorang akan mempengaruhi kehidupan sosialnya, sebagaimana baik dan buruknya suatu masyarakat atau lingkungan memiliki peran dalam setiap individunya. Islam telah memberikan kepada setiap insan jiwa yang merdeka, dan menjadikannya sebagai bagian terpenting dari sebuah masyarakat, maka setiap manusia memiliki sifat sosial di tempat dia hidup, karena itu setiap insan tidak bisa hidup di luar area dari suatu masyarakat karena dirinya pasti membutuhkan bantuan orang lain.

B. Rumusan Masalah
  • Bagaimana definisi masyarakat Islami?
  • Apakah prinsip-prinsip masyarakat Islami?
  • Apa saja komponen-komponen masyarakat Islami?
  • Bagaimana masyarakat edukatif dalam perspektif islam?


Semoga dengan adanya makalah tentang Masyarakat Edukatif dalam Perspektif Islam ini bisa membuka wawasan sahabat-sahabat dan juga tidak menutup kemungkinan dalam susunan makalah ini masih terdapat kekurangan tentunya saya sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun. Sehingga dalam pembuatan makalah dan share selanjutnya bisa lebih baik. Terakhir mudah-mudahan bermanfaat dan bisa menjadi salah satu bahan bacaan yang menarik.

Untuk mendownload makalah secara lengkap, sahabat bisa mendownloadnya dengan klik link "Download" di bawah ini.







 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar